Lagi - lagi aku terlambat untuk shalat tahajud malam tadi, greget rasanya.. padahal aku ingat betul tadi sekitar jam 3 kurang 15 menit alarm ponsel ku berbunyi, namun sudah kebiasaan, refleks tanganku memencet tombol off dan syetan pun berbisik disela sela pikiran kecilku,"sudah tidur dulu lagi 5 menitan, biar pas shalatnya seger"..dan alangkah bodohnya diri ini, karena langsung menurut begitu saja pada bisikan tersebut. Sampai akhirnya, bablas deh pas bangun sudah jam setengah 5 pas adzan shubuh berkumandang..Ya sudah lah, toh sudah berlalu, tinggal sekarang bagaimana aku bisa melewati hari ini dengan tetap penuh semangat dan maksimal dalam berikhtiar.
Memang kerasa banget bedanya antara hari - hari yang diawali dengan tahajud dengan tidak tahajud. Ketika pada malam hari nya diawali dengan tahajud, serasa sepanjang hari yang dijalani begitu bermakna, tenang, dan semangat untuk berikhtiar pun menggelora. Namun, jikalau terlewat untuk tidak tahajud, agak sulit membangkitkan semangat menggelora tersebut.
Kenapa bisa begitu? karena pada saat tahajud, kita serasa berduaan sama Allah. Banyak hal - hal yang aku keluhkan mengenai kesulitan - kesulitan yang aku hadapi dan harapan - harapanku dimasa mendatang. karena kita tahu bahwa dunia ini hanya milik Allah, setiap apapun yang ada dialam semesta ini diciptakan oleh Allah dengan maksud dan tujuan tersendiri yang hanya Allah yang mengetahui.
Wajar jika seharusnya curhatan kegundahan kita hanya disampaikan kepada Allah, karena Allah lah yang telah menetapkan takdir kita, Allah yang menciptakan kita lengkap dengan episode kehidupan yang detail. Allah yang telah menjadikan kita seperti sekarang ini, dan Allah pula yang telah menetapkan kita apakah hari kemarin kita sedih atau bahagia.
Meskipun diri ini sebenarnya masih berlumuran dosa - dosa besar, walaupun diri ini sebenarnya masih jauh dari layak untuk dikabulkan doa nya, namun tetap optimisme harus ada, yakin kalau Allah adalah maha segalanya, yakin kalau Allah selalu mendengarkan doa mahlukNya yang meminta. meskipun kita tidak pernah tahu kapan Allah akan mengabulkan doa ini.
tahajud hari ini telah terlewatkan, namun insyaAllah masih ada waktu dhuha dimana Allah memberikan kesempatan kedua kepada kita dihari ini untuk bersua denganNya dan memohonkan semua apa yang kita inginkan. Dan juga masih ada shalat sunah muakad lainnya yang insyaAllah juga didalamnya kita dapat bermunajat ria kepadaNya..
tetap semangat untuk mengisi hari ini dengan ikhtiar yang lebih giat, tetap semangat untuk menjadikan hari ini lebih baik dari hari kemarin, dan tetap semangat untuk banyak melakukan kebaikan meskipun hanya melalui tulisan.
hasbunallaahu wani'mal wakiil...
Senin, 09 Januari 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar